Arsip Tag: MANFAAT IKAN TERI DAN KHASIATNYA

MENGENAL MANFAAT IKAN TERI DAN KHASIATNYA

Ikan teri pastinya sudah banyak di kenal oleh banyak orang apa lagi di lidah orang Indonesia. Ikan yang berukuran mungil ini selain memiliki rasa yang lezat juga mudah untuk di tambahkan di berbagai masakan, hal ini tentunya membuat kita tidak merasa sulit untuk mendapatkannya. Meskipun ukurannya sangat kecil manfaat ikan teri ini sangat baik untuk kesehatan yang sangat berlimpah.

Jenis ikan teri ini juga banyak jenisnya sehingga yang menjadikan setiap jenis manfaat dari ikan teri ini sedikit berbeda. Meskipun demikian secara garis besar selama ikan teri ini di olah dengan cara yang sehat maka khasiat pada ikan teri ini bisa di dapatkan.

Pada umumnya ikan teri ini tidak sama seperti jenis ikan lainnya seperti ikan salmon atau ikan tuna yang memang sudah sangat diakui manfaatnya bagi kesehatan, manfaat dari ikan teri ini masih sangat sering di pandangan sebelah mata oleh sebagian orang. Namun jika kalian sudah mengetahui dan pernah merasakan khasiatnya tentunya anda mungkin tidak sabar lagi untuk mencobanya.

Berikut manfaat dari ikan teri :
1. Baik untuk kesehatan jantung
2. Menguatkan tulang
3. Baik untuk yang sedang diet
4. Menyehatkan mata
5. Mencegah penuaan dini pada kulit
6. Memperbaiki sel dan jaringan
7. Kaya mineral yang baik untuk tubuh

Meskipun ikan teri sudah di percaya sehat, namun mengkonsumsi ikan teri ini juga bisa berisiko apa lagi jika ikan teri ini diolah dengan cara yang tidak sehat seperti salah satunya di awetkan dengan banyak garam agar menjadi asin.

Berikut beberapa risikonya seperti :
1. Infeksi bakteri
Ikan teri jika di konsumsi dalam keadaan mentah seperti yang ada pada shushi atau dengan cara pengolahannya yang kurang baik dapat mengundang parasit yang dapat membahayakan kesehatan, timbulnya parasit ini dapat mengganggu gangguan pada pencernaan seperti sakit perut.

2. Meningkatkan risiko penyakit kronis
Di Indonesia sudah banyak ikan teri yang dijual dalam keadaan yang sudah di awetkan dengan garam atau dijadikan sebagai ikan asin. Jika ikan teri di konsumsi dalam jumlah yang terlalu banyak atau sering maka garam yang akan masuk ke dalam tubuh dapat menimbulkan berbagai penyakit.

Jadi tidak perlu khawatir karena tidak ada salahnya jika anda ingin menikmati manfaat dari ikan teri ini asal cara pengolahannya juga sehat. Untuk mendapatkan manfaat pada ikan teri yang secara maksimal konsumsi lah ikan teri ini bersamaan dengan sayur yang sehat dan tidak lupa juga dengan berolahraga secara teratur.